HUBUNGAN PENGETAHUAN DAN SIKAP IBU DENGAN KEJADIAN DIARE PADA BALITA DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS PUNTI KAYU PALEMBANG

Dewy Rury Arindari, Eko Yulianto

Abstract


Diare atau gastroenteritis merupakan salah satu masalah kesehatan yang banyak ditemukan pada masyarakat di Indonesia.Diare termasuk dalam kelompok 3 alasan utama kunjungan klien ke Puskesmas.Data dari Kementerian Kesehatan ditemukan peningkatan jumlah kasus dan kematian akibat diare dari tahun ke tahun dimana sebagian besar (70-80%) terjadi pada anak-anak dibawah 5 tahun. Dampak yang dapat timbul akibat penyakit diare, antara lain: secara fisik dapat mengakibatkan dehidrasi dan komplikasi berupa sepsis dan abses liver, sedangkan secara psikologis, hospitalisasi pada anak dapat mengakibatkan gangguan perkembangan anak. Tujuan penelitian ini diketahuinya hubungan antara pengetahuan dan sikap ibu dengan kejadian diare di wilayah kerja Puskesmas Punti Kayu Palembang. Metodologi yang digunakan dalam penelitian adalah metode kuantitatif dengandesain cross sectional, selanjutnya data dianalisa dengan menggunakan uji ststistik chi square. Populasi penelitian ini adalah ibu yang membawa anak ke Puskesmas Punti Kayu Palembang, sedangkan sampel dalam penelitian adalah 56 responden dengan menggunakan tekhnik accidental sampling yang memenuhi kriteria inklusi dan eksklusi.Instrumendalam penelitian ini menggunakan kuesioner. Dari hasil uji chi square, didapatkan ada hubungan antara pengetahuan ibu dengan kejadian diare di wilayah kerja Puskesmas Punti Kayu Palembang dengan Ï value = 0,000:dan ada hubungan antara sikap ibu dengan kejadian diare di wilayah kerja Puskesmas Punti Kayu Palembang dengan Ï value = 0,001. Hasil penelitian ini diharapkan dapat dijadikan sebagai masukan bagi Puskesmas Punti Kayu Palembang dan Masyarakat sekitar dalam meningkatkan pengetahuan dan sikap ibu dengan kejadian diare

Keywords


Pengetahuan, Sikap, Kejadian Diare

Full Text:

PDF

References


Alim Hidayat A. 2007. Riset Keperawatan dan Teknik Penulisan Ilmiah.Edisi II. Salemba Medika : Jakarta.

Ariani Ayu Putri. 2016. Diare Pengobatan dan Pencegahannya. Nuha Medika : Yogyakarta.

Arikunto Suharsimi. 2010. Prosedur Penelitian. Rineka Cipta : Jakarta

Azwar Azrul. 2003. Metodologi Penelitian. Dinarupa Akara : Batam

Dion Yohanes & Betan Yasinta.2013. Asuhan Keperawatan Keluarga Konsep dan Praktek. Nuha Medika : Yogyakarta

Dinkes. 2015. Profil Kesehatan Dinas Kesehaan Kota Palembang. (Http://dinkes.palembang.go.id/tampung/dokumen/dokumen122-166.Pdf) diakses pada tanggal 26 April 2017.

Donsu Jenta Dolitine. 2017. Psikologi Keperawatan. Pustaka Baru Press : Yogyakarta.

Indriani. 2014. Hubungan Antara Pengetahuan Dan Sikap Ibu Mengenai Penanganan Awal Penyakit Diare Pada Balita. Padalarang: Padalarang.

Khikmah. 2012. Hubungan Pengetahuan Ibu Tentang Diare Dengan Kejadian Diare Pada Balita Usia 2-5 Tahun. Universitas Muhammadyah Surakarta: Surakarta

Manopo Jeannet Ch, dkk. 2013. Tingkat Pengetahuan Ibu Tentang Diare Pada Anak di Puskesmas Manado. (Https://ejournal.unsrat.ac.id/index/php/ediomedik/article/viewfile/5465/4991) diakses pada tanggal 13 April 2017.

Notoadmojo Soekidjo. 2003. Pendidikan dan Perilaku Kesehatan. Rineka Cipta : Jakarta

Ode La Sharif. 2012. Asuhan Keperawatan Gerontik. Nuha Medika : Yogyakarta

Padila. 2013. Asuhan Keperawatan Penyakit dalam. Nuha Medika : Yogyakarta

Paramitha Galih Wuly, dkk. 2010. Perilaku Ibu Pengguna Botol Susu Dengan Kejadian Diare Pada Balita. (http://ejournal.ui.ac.id /index.php/health/article/viewfile/646/631) diakses pada tanggal 17 April 2017.

Priyoto. 2015. Perubahan Dalam Perilaku Kesehatan. Graha Ilmu : Yogyakarta

Puskesmas Punti Kayu. 2017. Profil Puskesmas Punti Kayu Tahun 2014-2016. Palembang: Puskesmas Punti Kayu

Sitompul Harry Olivia, dkk. 2013. Hubungan Pengetahuan Ibu dengan Sikap Dalam Penanganan Awal Diare Pada Anak Pra Sekolah di RW 12 Desa Jaya Mekar Padalarang. (http://ejournal.stikesborromeus.ac.id/file/jurnal%206.pdf) diakses pada tanggal 17 April 2017.

Suraatmadja Sudaryat. 2010. Kapita Selekta Gastroenterologi. Cv Agung Seto : Jakarta.

Tim Andromeda. 2009. Pedoman Umum Ejaan Bahasa Indonesia Yang Disempurnakan. Yogyakarta: Andromeda Publishing.

Wilyandari Baiq Linda. 2012. Hubungan Sanitasi Lingkungan Keluarga Dengan Kejadian Diare Pada Balita Di Desa Pringapus Kecematan Pringapus Kabupaten Semarang (Http://perpusnwu. web.id/karyailmiah/documents/3825.pdf) diakses pada 18 April 2017.

Wiratama. 2012. Hubungan Pengetahuan dan Sikap Ibu dengan Kejadian DIare Pada Balita di Wilayah Kerja Puskesmas Sei Selincah Palembang. Akper Pembina Palembang. Tidak dipublikasikan.




DOI: https://doi.org/10.52657/jik.v7i1.1096

Lisensi Creative Commons
Ciptaan disebarluaskan di bawah Lisensi Creative Commons Atribusi-BerbagiSerupa 4.0 Internasional.

Web Analytics Made Easy - StatCounter

View My Stats